LINGKAR INDONESIA – Angin kencang melanda tiga desa di Kabupaten Tana Tidung, Provinsi Kalimantan Utara, pada Selasa 12 April 2022, pukul 21.30 waktu setempat atau WITA.
Sejumlah rumah rusak dengan kategori ringan hingga berat. BPBD telah melakukan upaya penanganan merespons peristiwa yang menimpa warganya.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tana Tidung menginformasikan selain kerusakan rumah, ada satu warganya yang mengalami luka ringan.
Di samping itu, sebanyak 8 KK terdampak insiden yang menyertai hujan lebat pada malam hari tersebut.
Baca Juga:
Tak Sesuai Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga, Kadin Indonesia Investigasi Pelanggaran Munaslub
Akselerasi Sertifikasi Kompetensi, BNSP Fokus pada Pelayanan Prima bagi Masyarakat
Tidak ada laporan warga yang mengungsi akibat angin kencang ini.
Sementara itu, kerugian material mencakup rumah warga rusak berat 1 unit dan rusak ringan 7 unit.
Sedangkan kerusakan ringan di luar tempat tinggal, BPBD mencatat tempat usaha 14 unit, fasilitas ibadah 2 unit dan fasilitas Pendidikan 1 unit.
Baca konten lengkapnya dalam artikel Angin Kencang Terjang 3 Desa di Kabupaten Tana Tidung Saat Hujan Lebat, 8 Rumah Rusak*
Baca Juga:
Mentan Amran Copot Direktur yang Bermain Mata dengan Calo, Subuh Ketahuan Paginya Langsung Dicopot